Site icon www.panggungpolitik.com

Raffi Ahmad Masuk Radar Golkar untuk Maju di Pilkada Jateng 2024

Raffi Ahmad

Raffi Ahmad

PanggungPolitik – Raffi Ahmad nampaknya akan segegara merambah dunia politik usai ia meraih kesuksesan di dunia hiburan dan bisnis. 

Baru-baru ini, terungkap bahwa Raffi Ahmad telah masuk radar partai Golkar untuk diusung maju di Pilkada Jateng 2024. 

Nantinya dalam Pilkada Jateng 2024, Raffi Ahmad dibidik Golkar sebagai calon wakil gubernur (cawagub) Jawa Tengah. 

Sebelum ramai diperbincangkan, nama suami Nagita Slavina yang dikabarkan maju Pilkada Jateng 2024 itu sempat beredar di media sosial. 

Dimana dalam sebuah unggahan yang viral di media sosial, terlihat Raffi yang tengah melakukan sesi pengambilan foto dengan Bupati Kendal sekaligus kader Golkar Dico Ganindutuo.

duanya terlihat kompak mengenakan kemeja putih dan peci hitam, memperlihatkan kedekatan antara Raffi Ahmad dan partai politik tersebut.

Imbas isu tersebut ramai jadi buah bibir, Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli, pun buka suara terkait hal ini.

Doli menyatakan bahwa nama ayah Rafathar Malik Ahmad dan Rayyanza Malik Ahmad ini memang sedang diawasi oleh partainya dan masuk dalam radar calon potensial.

Proses seleksi masih berlangsung, dengan pihak partai sedang melakukan survei internal untuk mengevaluasi nama-nama yang masuk dalam bursa calon.

“Nama Raffi kita juga monitor. Masuk dalam radar kami,” tuturnya seperti dikutip pada Jumat (10/05).

Meskipun sudah ada daftar nama-nama potensial di setiap daerah, Partai Golkar tetap membuka peluang bagi kemunculan nama-nama baru.

Hal ini menunjukkan bahwa proses seleksi calon masih dinamis dan terus berjalan sesuai dengan dinamika politik yang ada.

Kehadiran Raffi Ahmad sebagai salah satu kandidat potensial cawagub Jawa Tengah menambah warna dalam peta politik lokal.

Sebagai seorang selebriti yang memiliki basis penggemar yang besar, potensi popularitasnya dapat menjadi nilai tambah dalam konteks kampanye politik.

Namun, tentu saja, kehadiran dirinya juga akan menjadi fokus perhatian bagi publik, yang akan memperhatikan lebih lanjut tentang visi, misi, dan kompetensi yang dimilikinya dalam memimpin Jawa Tengah ke depan.

Dengan demikian, pencalonan Raffi Ahmad sebagai cawagub Jawa Tengah bukan hanya menjadi sorotan dalam ranah politik lokal, tetapi juga menjadi topik yang menarik untuk dibahas oleh masyarakat luas.

Baca Juga: Prediksi Susunan Kabinet Prabowo – Gibran, Ada Siapa Saja?

 

Exit mobile version