PanggungPolitik – Presiden Ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), mengungkapkan alasan memilih Ridwan Kamil (RK) sebagai calon gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024.
Menurutnya, RK memiliki pengalaman luas dan rekam jejak yang membuktikan kapasitasnya sebagai pemimpin daerah.
“Beliau merupakan sosok yang tepat memimpin Jakarta dengan semua tantangan permasalahan yang ada, karena telah berpengalaman membangun Kota Bandung dan Provinsi Jawa Barat (Jabar),” ujar Jokowi dalam sebuah acara pasangan calon gubernur nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), di kawasan Kemayoran, Jakarta, Senin (19/11).
Acara tersebut diketahui juga dihadiri oleh perwakilan partai pendukung, tokoh nasional, dan relawan.
Lebih lanjut, Jokowi juga sempat mengungkapkan bahwa keberhasilan RK menata Kota Bandung menjadi kota yang lebih baik selama masa jabatannya merupakan bukti nyata atas keberhasilan kepemimpinannya.
Tidak hanya itu, RK juga sukses menangani tantangan yang lebih kompleks saat memimpin Provinsi Jawa Barat, wilayah dengan cakupan yang jauh lebih luas.
Sebagai seorang arsitek, RK dianggap memiliki keahlian yang sesuai untuk mengembangkan Jakarta menjadi kota yang lebih modern dan ramah bagi warganya.
“Beliau memiliki latar belakang keilmuan yang mumpuni. Dia seorang arsitek, sehingga terbukti kapasitasnya membangun perkotaan,” ungkap Jokowi yang sebelumnya pernah menjabat sebagai Wali Kota Solo dan Gubernur DKI Jakarta.
Dukungan Jokowi untuk RK juga didasarkan pada kombinasi pengalaman serta kemampuan teknisnya dalam memahami kebutuhan urban.
Ia juga sempat mengatakan, bahwa kualitas tersebut sangat diperlukan untuk menghadapi tantangan Jakarta sebagai ibu kota yang penuh dinamika.
Sementara itu, Ridwan Kamil menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan Jokowi. Ia menyebut Presiden Ke-7 RI itu sebagai sosok panutan yang telah banyak memberikan kontribusi besar bagi Indonesia. RK juga menilai Jokowi sebagai pemimpin yang layak dijadikan role model bagi generasi penerus.
Dalam kesempatan tersebut, RK bersama sejumlah perwakilan partai dan relawan mendengarkan arahan langsung dari Jokowi.
Ia membagikan pengalaman memimpin Kota Solo, Jakarta, hingga menjadi Presiden RI, yang diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi RK dalam memimpin Jakarta ke depannya.
Baca Juga: Presiden Prabowo Siap Perkuat Peran RI dalam Misi Perdamaian PBB