Site icon www.panggungpolitik.com

AHY Pimpin Lagi Parta Demokrat untuk Periode 2025-2030

Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Panggungpolitik Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kembali terpilih sebagai Ketua Umum Partai Demokrat. Keputusan ini diambil dalam Kongres VI Partai Demokrat yang berlangsung di Ritz-Carlton, Jakarta Selatan, Senin (24/2/2025).

Dalam acara tersebut, AHY dipercaya untuk memimpin partai selama lima tahun ke depan, yakni periode 2025-2030. Proses pemilihan AHY sebagai Ketua Umum dilakukan secara aklamasi.

AHY menjadi satu-satunya kandidat yang mencalonkan diri dan memenuhi seluruh persyaratan. Kepala Badan Pembinaan Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron, menyampaikan, “Apakah Bapak Agus Harimurti Yudhoyono secara aklamasi dapat disetujui sebagai ketua umum Partai Demokrat periode 2025-2030? Setuju?” Seluruh kader yang hadir secara kompak menyatakan setuju.

Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), yang juga adik AHY, membacakan surat keputusan resmi dari Kongres VI. “Menetapkan Agus Harimurti Yudhoyono sebagai Ketua Umum DPP Partai Demokrat masa bakti 2025-2030. Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, ditetapkan di Jakarta tanggal 24 Februari 2025, pukul 20.20 WIB,” ujar Ibas.

Sebelum Kongres VI, anak SBY ini juga menerima dukungan penuh dari 38 Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Demokrat se-Indonesia.

Mereka secara langsung menyampaikan harapan agar AHY bersedia maju kembali sebagai Ketua Umum. Dukungan ini disampaikan dalam pertemuan di kediaman AHY di Jalan Prapanca Raya, Jakarta Selatan, Minggu (23/2).

“Para Ketua DPD dan DPC tadi menyampaikan harapannya agar saya bisa atau berkenan maju kembali sebagai ketua umum periode 2025-2030,” ujar AHY kepada awak media usai pertemuan tersebut.

Agus Harimurti Yudhoyono menyatakan kesiapannya untuk menerima permintaan dan amanah dari para kader Demokrat. “Dengan niat yang baik dan iktikad yang baik, saya menerima. Harapannya, saya dapat menjalankan tugas dan amanah yang diberikan oleh seluruh kader untuk melanjutkan kepemimpinan yang telah dijalankan selama lima tahun terakhir,” kata AHY.

Putra Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), ini menegaskan bahwa dengan dukungan dan kebersamaan seluruh kader, Demokrat optimis bisa bangkit dan memberikan kontribusi lebih besar untuk Indonesia. “Bermodal kebersamaan dan semangat juang, saya yakin Demokrat bisa memainkan peran lebih baik untuk bangsa ini,” ungkap AHY.

Dalam refleksi perjalanan lima tahun terakhir, AHY mengingat kembali tantangan yang dihadapi Demokrat sejak Kongres tahun 2020.

“Ketika itu, pandemi COVID-19 baru dimulai, sehingga tidak mudah. Mobilitas terbatas, namun kami fokus pada bantuan kemanusiaan untuk masyarakat,” tutur AHY. Ia berharap, semangat yang sama dapat terus menggerakkan Demokrat untuk menjawab tantangan masa depan.

Exit mobile version