Site icon www.panggungpolitik.com

MPR RI Tetapkan Ahmad Muzani Sebagai Ketua Periode 2024-2029

Ahmad Muzani

Ahmad Muzani

PanggungPolitik – Sidang Paripurna MPR RI yang digelar di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, pada Kamis (03/10) kemarin. 

Dalam sidang Paripurna tersebut, MPR RI telah menetapkan Ahmad Muzani sebagai Ketua MPR RI periode 2024-2029.

Ahmad Muzani yang berasal dari Fraksi Partai Gerindra, menjabat sebagai Ketua MPR RI 2024-2029  menggantikan posisi Bambang Soesatyo yang sebelumnya menjabat di posisi yang sama untuk periode 2019-2024. Sidang tersebut merupakan momen penting dalam penetapan pimpinan baru MPR RI.

Acara penting tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua DPR RI, Puan Maharani, dan para Wakil Ketua DPR RI lainnya.

Selain itu, Ketua DPD RI, Sultan B Najamudin, bersama para wakilnya, turut menghadiri dan menyaksikan sidang. Puan dan Sultan duduk sejajar sebagai representasi lembaga-lembaga tinggi negara. Kehadiran para pejabat tinggi ini memberikan nuansa penting dalam jalannya sidang paripurna.

Selain itu, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional yang juga Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono, turut hadir dalam prosesi pelantikan.

Agus Harimurti menyaksikan langsung pengesahan Ahmad Muzani sebagai Ketua MPR RI yang baru. Peristiwa ini menandai transisi kepemimpinan di MPR, yang diharapkan membawa visi baru bagi lembaga tersebut.

Sebelumnya, pada Rabu malam (2/10), Rapat Pimpinan Gabungan MPR RI telah menyepakati pencalonan Ahmad Muzani sebagai Ketua MPR RI untuk periode 2024-2029.

Meski awalnya pelantikan direncanakan berlangsung pada hari yang sama, proses tersebut harus diundur hingga Kamis karena Pimpinan MPR dari unsur DPD RI belum terpilih pada saat itu.

Pimpinan MPR RI terdiri dari sembilan orang, yang mencakup perwakilan dari delapan fraksi partai politik serta satu dari unsur DPD RI.

Ahmad Muzani, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua MPR RI periode 2019-2024, kini diamanahkan untuk memimpin sebagai Ketua. Dengan disetujuinya keputusan ini, delapan pimpinan MPR RI lainnya juga turut dilantik.

Dalam sidang tersebut, Ketua Sementara MPR RI, Guntur Sasono, memimpin pengesahan dengan bertanya kepada para peserta sidang, yang kemudian menyetujui keputusan penetapan Muzani sebagai Ketua MPR RI secara aklamasi.

Baca Juga: Jadwal Pelantikan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024

Exit mobile version